Senin, 19 Desember 2016

Aleppo dan Kita


aleppo+adalah+kitaa


Beberapa minggu terakhir ini, kita disungguhkan dengan headline berita yang memilukan, tentang kaum muslim yang sengaja diberangus atas nama pemberontakan. Namun, itu semua hanya opini sesat yang sengaja dilontarkan sebab sesungguhnya penguasa bengis itu menginginkan rakyat yang tidak menyenanginya karena kedzalimannya saat berkuasa habis.

Hari-hari berlalu, tidak satupun kaum muslim disana merasa aman karena desingan peluru, bom, gas beracun yang seringkali menyembangi mereka. Pun tak lupa mereka menghancurkan rumah sakit, pengungsian. Ini semua merupakan kebiadaban Bashar Al asad dan bala tentaranya yang barbar dan tidak memiliki adab.

Video-video yang beredar tidak kalah menyayatkan hati. Jeritan anak kecil tak berdosa, tangisan wanita yang mengiba, ibu dan ayah yang kehilangan anaknya serta bangunan-bangunan runtuh karena serangan penguasa  primitif terus menghiasa lini masa sosial media.

Sungguh, hati kita harus marah, mengutuk perbuatan mereka yang sudah jauh dari melampui batas. Manusia mana yang tega membantai rakyatnya sendiri jika bukan karena hati iblis yang bersemayam dalam dadanya.

Sudahkah hadis rasulallah sampai ditelinga;

"tidak sempurna iman seseorang sebelum ia mencintai saudaranya seperti ia mencintai dirinya sendiri."

Ya ikhwah, kita harus bersedih sebagaimana kesedihan mereka sebab Aleppo adalah kita.
Para ibu disana adalah ibumu, ayah mereka adalah ayahmu, wanita mereka saudarimu dan adik-adik mereka adalah adikmu. Sungguh hanya iman mati yang tidak merasakan kesedihan atas apa yang meraka alami.

                Pembantaian yang dilakukan Bashar Al asad merupakan genosida nyata zaman ini. Namun lucunya mereka yang selalu menyuarakan HAM, TULI, negara adikuasa diam tidak peduli, bahkan pemerintah kitapun justru menjabat erat tangan penguasa Iran yang jelas merupakan sekutu Bashar Al asad dalam membumi hanguskan kaum muslim di Suriah.

Hanya kepada Allah kita berharap serta meminta, agar segera menggulingkan Bashar, menimpakan bencana kaum ‘ad dan tsamud pada mereka yang ikut andil dalam memerangi kaum muslimin. 

Bagikan

Tulisan Lainnya

Aleppo dan Kita
4/ 5
Oleh